Yapidh 3, yang berlokasi di Kp Sudi Desa Bojong Koneng Babakan Madang Kabupaten Bogor mengadakan Super Camp di Bumi Kepanduan Sentul Bogor tanggal 12 s.d 14 Januari 2022. Acara yang merupakan gabungan SMPIT Yapidh 2, SMAIT Program Tahfizh, dan Pondok Pesantren Tahfizh Yapidh Bogor ini bertujuan sebuah sebagai
1 Ajang untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT,2. Membangun generasi yang kuat fisiknya maupun keimanannya kepada Allah,
3. Melatih para siswa untuk mengalahkan berbagai rintangan dalam kehidupan,
4. Memotivasi para siswa untuk tidak mudah menyerah dan menerima apa yang telah Allah berikan kepadanya
5. Ajang untuk memperkuat Ukhuwah Islamiyah antarsiswa
Aktivitas Belajar yang sangat menyita para siswa dan santri selama di sekolah dan pondok pesantren dikahawatirkan akan
menimbulkan rasa jemu dan bosan, mengingat semua siswa dan santri di Yapidh 3
wajib mencapai target hafalan alquran yang sudah ditentukan serta wajib pula menuntaskan program sekolah sesuai kurikulum yang berlaku.
Itulah sebabnya, selama 3 hari 2 malam para peserta diberikan kesempatan untuk menikmati indahnya alam sekaligus memotivasi untuk mensyukuri kebesaran Allah Swt.
Agenda/rangkaian acara selama Super Camp berlangsung tidak jauh berbeda dengan acara camping-camping lainnya, bedanya di acara ini ditambah dengan pembinaan kepribadian, kerja sama kelompok, dan beberapa agenda yang lebih mendekatkan diri pada Allah Swt.
Semoga dengan acara tersebut para siswa dan santri menjadi lebih sehat, bersemanagat, dan bisa optimal melaksanakan aktivitas belajar di sekokah dan pesantren.